cara menghapus (uninstall) aplikasi pada hp android sampai bersih

cara menghapus (uninstall) aplikasi pada hp android sampai bersih - Ada banyak alasan ketika kamu ingin menghapus aplikasi yang terpasang pada hp android yang kamu miliki.

Seperti :

- Hp android jadi lemot (lelet) karena terlalu banyak aplikasi yang terpasang

- Penyimpanan memori internal penuh sehingga kinerja system hp android jadi terganggu

- Aplikasi jarang dipakai

- Aplikasi yang didalamnya ada iklan terkadang membawa virus yang bisa membahayakan system android

- Dan yang lainnya.

Cara menghapus/Uninstall aplikasi pada hp android itu tidak terlalu sulit tapi sebaliknya dengan kamu yang termasuk masih pemula dalam soal oprek android. 

Mungkin menghapus aplikasi android itu tidak bisa dilakukan karena tidak tahu caranya...

Nah..

Berikut saya akan jelaskan bagaimana Cara menghapus aplikasi android dengan cepat dan mudah ..sampai bersih ke akar2nya.

Caranya :

- Masuk ke pengaturan di hp android kamu

- Pilih "Aplikasi" ....

- Lalu akan muncul deretan aplikasi yang sudah anda download dan terpasang pada hp android kamu

- Pilih salah satu aplikasi yang ingin kamu hapus/Uninstall

- Setelah itu kamu akan melihat data2 tentang aplikai tersebut seperti : Data aplikasi,Data cache dan yang lainnya.

- Sebelum kamu hapus aplikasi ,saya sarankan kamu hapus dulu "Cache" aplikasi dengan cara klik tulisan "Hapus cache" yang berada dibagian bawah.

Cache merupakan sampah aplikasi yang tersimpan ketika aplikasi tersebut dijalankan.

Dan sampah aplikasi ini tidak akan hilang kalau tidak dihapus.

- Dan untuk menghapus aplikasi tersebut kamu klik tulisan "Copot pemasangan" yang berada dibagian atas.

Klik "OK" dan aplikasi akan dihapus ....

Selamat mencoba...

0 Komentar untuk "cara menghapus (uninstall) aplikasi pada hp android sampai bersih"